Kamis, 27 Juni 2013

About Indischool

Apa yang dimaksud dengan Indischool ?
Indischool merupakan kependekan dari Indonesia Digital School, yaitu suatu program terbaru dari Telkom Indonesia untuk mencerdaskan pendidikan Indonesia. Layanan Indischool merupakan layanan akses internet wi-fi  pada zona edukasi yang dikenal dengan @wifi.id.
Program ini disesuaikan untuk mendapat akses cepat dan murah. Telkom menyediakan voucher harian dan bulanan mulai dari harga 1000 rupiah. Dengan akses internet yang cepat, proses pengajaran jarak jauh dapat berjalan secara efektif dan interaktif. Dan kini Telkom berupaya untuk memperluas pemanfaatan Teknologi Informasi & Komunikasi untuk menghasilkan kualitas terbaik dalam bidang pendidikan.

Rabu, 26 Juni 2013

Peningkatan Pembelajaran dengan Akses Indischool

Pada perkembangan pendidikan saat ini, belajar merupakan hal yang wajib dilaksanakan. Dengan kemajuan teknologi saat ini, belajar tidak hanya di lakukan di sekolah, tetapi bisa juga dilakukakan dalam dunia maya. Banyak website-website edukasi yang disajikan oleh internet. Suatu ketika kita mendapatkan kesulitan dalam mengerjakan soal-soal, dengan mudahnya kita bisa mencari solusinya di internet. Gadget yang digunakan pun tidak harus selalu laptop/komputer, karena saat ini juga ada handphone yang dilengkapi dengan fasilitas wi-fi / smartphone. Sehingga mempermudah para siswa dalam hal "browsing".

Sabtu, 22 Juni 2013

Sekolah Ku


Madrasah Aliyah  Negeri Sidoarjo yang biasa disebut dengan MANSDA atau MAN Sidoarjo terletak di Jl. Stadion No. 2 Sidoarjo (belakang stadion). Merupakan sekolah berbasis Islamic, namun sekolah ini juga tidak kalah dengan sekolah-sekolah umum yang lainnya. Banyak prestasi yang telah diraih oleh siswa-siswi MAN Sidoarjo ini. Tetapi sebelum mengulas berbagai prestasi, saya akan menjelaskan tentang program studi, fasilitas, visi-misi, dsb.

Testimoni Pemanfaatan Indischool

PT. Telkom mengadakan fasilitas Wi-Fi di sekolah-sekolah. Program yang diadakan ini bernama "Indischool (Indonesia Digital School)". Melalui program ini, PT. Telkom membangun fasilitas Internet Broadband di sekolah-sekolah dan diharapkan seluruh pihak menyatu dengan ekosistem pendidikan untuk mengakses berbagai edukasi dengan mudah dan cepat.
Dengan program ini, seluruh pengguna smartphone, netbook maupun laptop yang berada pada sekolah, dapat mengakses alamat / konten edukasi dengan cepat dan mudah.